Setiap kali saya membaca atau mendengar mengenai makanan bernama tahu telur, maka ingatan saya pasti melayang ke Ngawi belasan tahun yang lalu saat saya mencicipi makanan ini pertama kalinya. Saya masih ingat, pada sebuah rumah makan yang cukup terkenal berlokasi di dekat pasar Ngawi yaitu RM. Duta. Rumah makan ini menyediakan masakan-masakan lokal dengan harga yang termasuk mahal bagi kantong orang tua saya pada saat itu. Tiap kali saya melewatinya kala pulang sekolah (kebetulan SMP saya dekat dengan pasar Ngawi), saya selalu bertanya dalam hati: kapan saya bisa duduk di dalam restoran, menyantap seporsi makanan, entah apapun itu, sambil memandangi orang yang berlalu lalang di depan resto. Nah, angan-angan saya tersebut ternyata terkabul juga ketika pada suatu hari Lebaran, Om saya datang dari Jakarta dan mengajak kami sekeluarga bersantap disana. Dan di bawah tatapan heran anggota keluarga lainnya, saya menunjuk tahu telur hanya karena rasa penasaran akan bentuk dan rasa makanan tersebut. Maklum saja, yang lain lebih memilih ayam goreng, sate atau bakso yang sebenarnya juga jarang sekali kami nikmati ^_^
Tahu Telur Saus Kacang & Kecap
Setiap kali saya membaca atau mendengar mengenai makanan bernama tahu telur, maka ingatan saya pasti melayang ke Ngawi belasan tahun yang lalu saat saya mencicipi makanan ini pertama kalinya. Saya masih ingat, pada sebuah rumah makan yang cukup terkenal berlokasi di dekat pasar Ngawi yaitu RM. Duta. Rumah makan ini menyediakan masakan-masakan lokal dengan harga yang termasuk mahal bagi kantong orang tua saya pada saat itu. Tiap kali saya melewatinya kala pulang sekolah (kebetulan SMP saya dekat dengan pasar Ngawi), saya selalu bertanya dalam hati: kapan saya bisa duduk di dalam restoran, menyantap seporsi makanan, entah apapun itu, sambil memandangi orang yang berlalu lalang di depan resto. Nah, angan-angan saya tersebut ternyata terkabul juga ketika pada suatu hari Lebaran, Om saya datang dari Jakarta dan mengajak kami sekeluarga bersantap disana. Dan di bawah tatapan heran anggota keluarga lainnya, saya menunjuk tahu telur hanya karena rasa penasaran akan bentuk dan rasa makanan tersebut. Maklum saja, yang lain lebih memilih ayam goreng, sate atau bakso yang sebenarnya juga jarang sekali kami nikmati ^_^
0 Response to "Tahu Telur Saus Kacang & Kecap"
Post a Comment