Resep Membuat Nasi Goreng Spesial

Resep Cara Membuat Nasi Goreng - Pagi -pagi masak nasi goreng spesial buat orang spesial mantap kan. bagi anda yang memiliki anak yang sekolah pasti mereka suka jika diberi bekal nasi goreng spesial apalagi jika yang memasak mama yang tersayang pasti seneng deh anak-anak anda. jadi ingat masa- masa sekolah mama saya paling sering bawain saya bekal nasi goreng spesial rasanya enak banget sampai sekarang pun masih kebayang rasa enaknya.

Nasi goreng ini merupakan menu andalan indonesia loh banyak wisatawan dari seluruh dunia kalau datang keindonesia menu pertama yang dicicipi pasti nasi goreng. kita harus bangga ya ama nasi goreng karena jika bilang nasi goreng orang pasti ingetnya indonesia. jadi kita juga harus bisa membuat nasi goreng ya untuk itu saya akan memberikan resepnya. ini dia resep nasi goreng spesial jangan sampai anda ketinggalan ya.

 Resep Membuat Nasi Goreng Spesial

Resep Cara Membuat Nasi Goreng
Resep Nasi Goreng Spesial

 Bahan :
  • 4 piring nasi putih
  • 200 gram udang buang kepala dan kulit, goreng
  • 100 gram dada ayam, potong dadu, goreng
  • 2 buah cabai merah, buang isinya, iris menyerong
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan saos tomat
  • mentega secukupnya

Bahan Bumbu Halus :
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang  putih
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sendok teh terasi

Bahan Pelengkap :
  • 4 butir telur ceplok
  • Bawang goreng secukupnya
Cara Memasak :
  • Siapkan wajan dan panaskan mentega, kemudian setelah mentega lsudah meleleh dan sudah seperti minyak goreng masukkan bumbu-bumbu yang telah dihaluskan dan cabai merah, kecap manis dan saus tomat aduk-aduk lalu masak hingga harum.
  • Setelah bumbu harum masukkan nasi, ayam dan udang, lalu aduk-aduk hingga rata dan semua bahan tercampur dengan sempurna.
  • Setelah bumbu tercampur rata aduk-aduk lagi kira-kira 4 sampai 5 menit kemudian angkat dan sajikan nasi goreng spesial selagi hangat dengan bahan pelengkapnya.
Nasi goreng sepesial sudah siap sekarang anda tinggal menyantapnya bersama keluarga anda.Jika anda penggemar pedas anda bisa menambahkan cabai sesuai dengan selera anda bahan pelengkapnya juga bisa anda ganti dengan kreatifitas dan kesukaan anda. Selamat menikmati ya. Baca juga artikel sebelumnya ya yaitu Resep Es Buah.

    Subscribe to receive free email updates:

    0 Response to "Resep Membuat Nasi Goreng Spesial"

    Post a Comment