Wah..nggak terasa, sudah masuk bulan Desember ya teman - teman. Itu berarti nggak lama lagi tahun baru akan tiba. Nah..biasanya untuk menyambut datangnya tahun baru..banyak orang merayakan malam pergantian tahun baru dengan cara masing - masing ya. Ada yang suka menghadiri pesta tahun baru yang di adakan di hotel - hotel, restoran, kafe, dll. Tetapi ada juga yang suka jalan - jalan saja menikmati keramaian kota...atau ada juga yang suka kumpul - kumpul saja bersama keluarga besar, saudara atau sahabat dan teman tercinta.
Nah..buat teman - teman yang mau merayakan malam pergantian tahun baru di rumah saja bersama keluarga..pasti dong..harus ada acara makan-makan nya..karena itu yang membuat acara jadi seru dan menyenangkan. Nah..biasanya..paling sering masakan untuk tahun baru tuch..banyak yang suka aneka bakaran..mau bakar ikan..barbeque, dll. Nah untuk snack atau kudapan pendampingnya..juga harus ada dong, biar acara makin meriah. Makanya kali ini, aku akan berbagai aneka resep kudapan enak dan mudah untuk penyemarak acara malam tahun baru teman - teman nich..semoga bermanfaat ya.
Sebelum itu..aku perkenalkan nich..*penghuni baru* di dapurku..yaitu Maxim Ecopan..pan cantik serba guna..menggantikan aneka macam panci yang ada di dapurku. Dari dulu memang ingin punya pan yang berkualitas bagus seperti ini..pan dengan design modern dan cantik..serta multi fungsi, bisa untuk menggoreng, menumis, merebus, bahkan memanggang. Ecopan cantik ini bisa di peroleh di situs belanja terpercaya www.lazada.co.id
Ini dia si cantik Ecopan..yang bakalan jadi *ratu panci* di dapurku..karena cukup satu pan saja bisa menggantikan satu set aneka panci andalanku yang biasa aku pakai masak.
Dari dulu memang sudah mengincar beberapa peralatan masak dari Lazada Indonesia..dan alhamdulillah sekarang sudah punya satu koleksinya dech...yaitu Ecopan ini. Jadi makin semangat di dapur nich..dan jadi semangat posting resep - resep dengan step by step nich teman..karena sudah punya pan yang cantik yang siap mejeng di dapur jika buat di foto - foto...hihi.
Detail tentang keunggulan Ecopan ini..nanti aku posting terpisah ya..seperti biasa, kalau punya *alat perang* dapur yang baru pasti dech ingin berbagi pengalaman ke teman - teman..sekarang..mari kita masak dulu. Yuk simak resep - resep simple tapi enak ala Diah Didi's Kitchen..untuk menyemarakkan malam pergantian tahun nanti, yuk di coba - coba dari sekarang..biar nanti bisa memilih mana yang paling di sukai menu - menunya ya teman - teman. Semua masakan ini aku masak dengan Maxim Ecopan..pan cantik serba guna, dari Lazada.
Ebi furai
Ebi furai ini cemilan atau lauk khas dari Jepang yang sering kita jumpai di resto bento itu lho teman - teman..membuat sendiri ebi furai di rumah..cukup mudah kok..yang pasti lebih enak dan ekonomis..yuk di coba ya..^^
Ebi furaiBahan :20 ekor udang bago ukuran sedang, kupas, sisakan ekor1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/4 sendok teh kaldu ayam bubukBahan pelapis :50 gram tepung terigu2 butir telur, kocok lepas200 gram tepung pangko kasarCara membuat :Remas2 udang dengan garam dan merica, serta kaldu bubuk jika suka.Gulingkan ke tepung terigu, celup ke kocokan telur, gulingkan ke tepung panir kasar sambil di tekan2. ulangi proses pelapisan dua kali jika ingin hasil yang tebal.Goreng di minyak yang sudah di panaskan hingga dan kecoklatan.Sajikan dengan aneka saus sesuai selera atau salada sayuran.
Pop Corn Pedas Manis
Di saat menunggu malam pergantian tahu..pasti ada jeda dong dari waktu makan sore atau malam ke jam 12, kadang - kadang suka ngantuk dech..jika nggak ada cemilan yang seru..nah..pop corn pedas manis ini bisa jadi salah satu snack andalan buat menemani waktu begadang nich..karena rasanya enak dan nggak cepat bikin kenyang walau di cemal cemil dalam jumlah banyak . Biar makin enak..taburi bumbu tabur pedas manis ya..^^
Pop Corn Pedas ManisBahan :100 gram / 1 pack jagung khusus pop corn ( bisa di peroleh di supermarket )1 sendok makan margarin atau mentegaBumbu tabur peda manis siap pakai secukupnyaCara membuat :Panaskan panci tebal ( aku pakai Ecopan dong..)Panaskan margarin hingga mencair, masukkan jagung pop corn, aduk rata. Tutup panci, kecilkan api.Lalu masak hingga jagung plethak plethok..mekar jadi pop corn..seru dech masak pop corn pakai Ecopan ini..karena tutupnya kaca..jadi bisa melihat jagung2 di dalamnya berlompatan ke atas dan mekar..hihi.
Cimol
Cimol..adalah cemilan dari tepung kanji atau aci yang di beri bumbu2 dan di bentuk bulat, lalu di goreng. Cimol ini enak di sajikan dengan sambal kacang atau saus pedas. pasti bakalan seru dech..menikmati cilok bersama keluarga atau teman di malam tahun baru nanti..^^
Bahan :100 gram tepung tapioka25 gram tepung terigu1/2 butir putih telur100 ml air panas ( kurang lebih )1 sendok teh kaldu ayam bubuk ( optional..jika nggak suka ganti garam aja )Garam sesuai selera1/4 sendok teh merica1/4 sendok teh gula pasir2 siung bawang putih, haluskan1 batang daun bawang, iris halusCara membuat :Campur tepung tapioka, tepung terigu, daun bawang, dan semua bumbu. Masukkan putih telur, aduk rata sambil di tuangi air panas sedikit demi sedikit hingga adonan kalis dan mudah di bentuk. Jika sudah kalis..air masih..nggak perlu di habiskan ya.Panaskan minyak di wajan, matikan api. Bentuk adonan cimol bulat kecil sebesar kelereng, lalu masukkan ke dalam minyak. Jika sudah cukup adonannya yang masuk ke wajan..segera nyalakan api kecil dan goreng hingga cimol mengembang dan matang. Tekture bagian luar cimol ini renyah dan dalamya tetep empuk kenyal...ketika di makan panas2.
Fish & Chip
Satu lagi nich resep kudapan untuk penyemarak tahun baru nanti teman..yang pasti bakal di suka keluarga..apalagi anak - anak ya..pasti nggak nolak dech..siap yang tidak suka kentang goreng yang renyah dan gurih..berpadu dengan ikan goreng tepung. Kudapan fish & chip ini adalah menu populer dari Inggris. Ini dia resepnya dengan sedikit modifikasi ala Indonesia ya teman. Agar lebih hemat..kentang goreng renyah bisa kita buat sendiri di rumah lho teman. Siapkan satu hari sebelumnya ya, lalu simpan di freezer..agar hasil kentang gorengnya bisa renyah. Kunci kentang goreng renyah adalah dengan di goreng dua kali, dan di bekukan dulu di freezer sebelum di goreng lagi untuk kedua kalinya.
Bahan:
300 gram ikan kakap fillet, dipotong kecil memanjangair jeruk nipis 1 sendok teh1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubukMinyak untuk menggorengBahan Adonan Pencelup, aduk rata :150 gram tepung terigu protein sedang25 gram maizena1/2 sendok teh baking powder1/2 sendok teh bawang putih bubuk1/2 sendok teh kaldu bubuk dan garam sesuai selera1/4 sendok teh merica bubuk1/8 sendok teh gula pasir200 ml susu cairCara membuat:Lumuri ikan dengan air jeruk nipis. Diamkan 10 menit. Cuci bersih.Tambahkan garam dan merica bubuk. Aduk rata semua bahan adonan tepung. Celupkan ikan satu per satu ke dalam larutan tepung.Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai matang dan kecoklatan.
Kentang Goreng RenyahBahan :500 gram kentang segar, cuci bersih, potong kotak panjang sesuai seleraGaram secukupnyaMinyak untuk menggorengCara membuat :Goreng kentang hingga setengah matang, dinginkan.Simpan di freezer minimal 1 malam.Keluarkan dari freezer jika mau di goreng, biarkan suhu ruang terlebih dahulu.Goreng hingga matang dan renyah. Taburi garam halus sedikit jika suka.
Sate Sosis & Bakso Bakar Saus Barbeque
Siapa yang bisa menolak kelezatan sate sosis dan bakso yang enak ini ?..Dengan tambahan saus barbeque..rasanya jadi makin spesial dech. Cobain dech teman2..pasti acara malam tahun baru jadi semakin menyenangkan. Kuncinya pilih sosis dan bakso yang enak ya..agar rasa sosis dan bakso bakarnya..makin mantap. Bisa juga cara bakar membakarnya pakai arang atau alat barbeque di luar ruangan..pasti makin seru di kerjakan bersama keluarga dan teman. Kalau aku..cukup di panggang pakai Ecopan aja..praktis..hihi.
Bahan :20 buah sosis kualitas bagus20 buah bakso sapi kualitas bagusBahan saus olesan :1 sendok margarin untuk menumis1/2 buah bawang bombay, iris panjang50 ml air
2 sendok makan saus barbeque siap pakai2 sendok makan saus tomat1 sendok makan saus tiram1 sendok makan kecap manis1/4 sendok teh merica bubukCara membuat :Tumis bawang bombay dengan margarin hingga layu, aduk rata dengan semua bahan saus . Koreksi rasa. Sesuaikan selera rasa sausnya ya.Olesi bakso dan sosis dengan bahan saus sesuai selera, lalu panggang di bara api atau di pan tebal anti lengket jika mau praktis. Panggang hingga harum.
Pizza Mini Roti Tawar
Mau kudapan simple dan enak..serta mudah membuatnya..Pizza roti tawar ini solusinya teman. Membuatnya sangat cepat..bisa di buat mendadak..misal malam-malam pas jeda waktu makan malam sambil menunggu pergantian tahun..jam 9 malam gitu pasti udah pada lapar lagi kan..nah..bikin aja pizza mini roti tawar ini..jadi bisa di nikmati hangat bersama keluarga tercinta. Bisa di panggang di oven..atau bisa juga di panci anti lengket tebal kayak Ecopan ini. Praktis bukan ?..
Pizza Mini Roti Tawar Jagung & SosisBahan :4 buah roti tawar tanpa kulit4 buah sosis sapi / ayamBawang bombay 1 buah, iris panjang, 1 buah jagung manis 1 buah, pipil dan rebus sebentar.Keju Mozzarella secukupnyaBahan olesan, aduk rata :3 sendok makan saus barbeque siap pakai1 sendok makan saus tomat sipa pakaiCara membuat :Panggang sosis sebentar dengan sedikit minyak, potong bulat tipis.Tumis bawang bombay sebentar saja asal layu dengan sedikit sekali minyak.Oles roti tawar dengan saus olesan, lalu taburi dengan bawang bombay, jagung manis dan potongan sosis, beri keju mozzarella secukupnya di atasnya.Panggang sebentar di pan tebal hingga keju meleleh. Potong roti jadi dua bentuk segitiga.Sajikan segera.
Bawang Bombay dan Jamur Crispy
Aneka kudapan renyah dan gurih seperti ini pasti di sukai ya teman..di acara kumpul2. Jadi mari kita buat yuk buat merayakan malam tahun baru nanti..cara membuatnya mudah..bahan juga murah meriah..tapi hasilnya..enak banget..siap di nikmati dengan aneka saus cocolan sesuai selera.
Jika mau praktis bisa pakai tepung crispy..atau tepung bumbu lain sesuai selera ya teman atau pakai tepung terigu biasa yang di beri bumbu sendiri juga bisa..seperti resep berikut ya :
Jamur Crispy PraktisBahan :150 gram jamur tiram, suwir kecil2 siung bawang putih1/4 sendok teh garam (sesuai selera )Bahan tepung pelapis :150 gram tepung terigu protein sedang3 sendok makan tepung maizena1 sendok teh kaldu ayam bubuk ( optional )Garam secukupnyaMerica bubuk 1/4 sendok tehCara membuat :Haluskan bawang putih , aduk dengan garam dan sedikit airCuci jamur, suwir kecil, lalu campur dengan bumbu, tiriskan.Dalam keadaan basah segera baluri dengan bahan tepung pelapis, sambil di cubit2.Goreng hingga matang dan renyah.Sajikan dengan saus sesuai selera.
Bawang Bombay CrispyBahan :250 gram tepung Crispy ( atau tepung bumbu lain sesuai selera )3 buah bawang bombay, potong2 melingkar, pisahkan berdasar ruasnya.Cara membuat :Panaskan minyak goreng secukupnya.Ambil 50 gram tepung crispy, beri 75 ml air, aduk rata.Celup potongan bawang bombay satu persatu ke tepung basah, lalu gulingkan ke tepung crispy kering sambil di cubit cubit agar keriting.Goreng di minyak yang sudah di panaskan hingga matang dan renyah.Sajikan dengan saus sesuai selera.
Bola Bola Ubi Isi Coklat
Untuk anak - anak yang suka kudapan manis..buatkan saja bola bola ubi coklat ini teman..pasti dech di sukai anak2. Lembut adonan ubi berpadu dengan isian coklat yang manis..hemm enak sekali. Membuatnya juga sangat mudah..yuk..di coba ya teman. Tipsnya..gunakan ubi yang kesat dan nggak banyak kandungan airnya ya..agar adonan bisa kalis dan mudah di bentuk, serta mengembang ketika di goreng.
Bola Bola UbiBahan :500 gram ubi manis kuning, kukus , haluskan6 sendok makan tepung tapioka1 putih telur3 sendok makan gula halus ( sesuai selera )1/4 sendok teh garam1/4 sendok teh vanili bubukCoklat masak pekat secukupnya untuk isian, potong kecil2Cara membuat :Campur ubi kukus halus dengan semua bahan kecuali gula halus. Bentuk bulat bulat kecil sesuai selera, isi dengan coklat masak secukupnya, lalu goreng di minyak yang nggak perlu dipanaskan dulu ya agar bola bola ubi bisa mengembang. Nyalakan api, goreng setelah hingga beberapa saat dan bola bolanya sudah berkulit, selanjutnya goreng sambil sering di aduk ya..supaya bentuknya mulus bulat dan bisa rata matangnya sampai kecoklatan. Sajikan hangat..jika suka bisa di taburi gula halus.
Nah itu tadi beberapa resep menu kudapan untuk penyemarak menu tahun baru ya teman..nah..harus ada minumannya dong ya. Minuman yang paling cocok di nikmati malam hari, musim hujan sambil menunggu datangnya tahun baru..sudah pasti yang hangat kan ya teman. Nah...Wedang Dongo ini bisa jadi salah satu minuman yang enak nich teman untuk menemani aneka kudapan ringan di atas. Wedang Dongo..adalah sejenis wedang ronde..berasal dari daerah Solo. Bedanya dengan ronde..kalau wedang dongo ini kuahnya pakai gula pasir saja..kalau wedang ronde kadang di tambah gula merah. Tips membuat isian bola bola dari tepung ketan agar empuk dan nggak liat..campurkan sedikit adonan yang sudah matang ya teman..hasilnya..bola bola ketan bisa kenyal tapi lembut dech. Warna bola bola tepung ketan ini aku pakai pewarna alami dari bunga telang lho..cantik kan teman. Jika tidak ada.pakai pewarna makanan biasa juga boleh. Untuk isian supaya lebih praktis aku pakai enting-enting kacang siap pakai, jika tidak ada, bisa juga di ganti kacang sangrai tumbuk dan gula merah sedikit ya. Selamat mencoba.....^^
Wedang DongoBahan Bola-bola:150 gram tepung ketan2 sendok makan tepung sagu1/2 sendok teh gula pasir halus1/2 sendok teh garam135 ml air hangat atau secukupnya sampai adonan bisa di pulung50 gram enting2 kacang siap pakai, remukkan.Bahan Kuah:1.000 ml air100 gram jahe, dibakar, dikupas, dimemarkan ( gunakan jahe emprit jika mau sedep dan lebih hangat jahenya )1 lembar daun pandan100 gram gula pasir ( sesuai selera )1/4 sendok teh garamBahan Pelengkap:100 gram kolang-kaling, direbus, dipotong-potongKacah tanah sangrai secukupnyaCara Membuat :Aduk rata tepung ketan, tepung sagu, air kapur sirih, garam, dan gula pasir. Tuang air hangat secukupnya sedikit demi sedikit. Aduk rata hingga kalis ( jangan terlalu lembek ya..karena nanti akan di campur adonan matang sedikit )Didihkan air, ambil 1 sendok makan adonan bola bola tepung ketan, rebus sebentar hingga matang, campur kembali ke adonan tepung ketan, aduk rata hingga jadi adonan yang dapat di pulung.Ambil sedikit adonan. Pipihkan. Beri isi. Bulatkan. Masukkan ke rebusan air. Masak mendidih dan terapung.
Rebus bahan kuah dengan api kecil sampai mendidih. Sajikan bola bola ketan dengan kuah, kolang kaling dan taburan kacang tanah sangrai.
Oke..selamat menyambut datangnya tahun baru ya teman..walau masih agak lama..tapi siapa tahu mau mempersiapkan menu dari sekarang..semoga sedikit ide menu di atas bermanfaat ya. Nanti jika aku menemukan ide baru lagi akan aku tambahkan di postingan ini dech menu lainnya.
0 Response to "Aneka Menu Kudapan Ringan Penyemarak Malam Tahun Baru"
Post a Comment