Resep Masakan Daging|Soto Bihun Sapi

Soto Bihun Sapi
detikFood
Bahan:
1 liter air
1 lembar daun salam
1 sdm minyak sayur
250 g daging sandung lamur sapi
1 buah cengkih
2 cm biji pala memarkan
Haluskan:
4 siung bawang putih
1 butir kemiri
½ sdt merica butiran
1 sdt garam
Pelengkap:
250 g bihun, seduh hingga lunak, tiriskan
1 buah tomat, iris kasar
100 g kol, iris halus
4 buah risol bihun, potong-potong
1 batang daun bawang, iris halus
1 sdm daun seledri cincang
2 sdm bawang merah goreng
emping goreng

Cara membuat Soto Bihun Sapi:

  1. Didihkan air dan daun salam.
  2. Tambahkan daging, masak dengan api kecil hingga daging lunak.
  3. Angkat daging, potong-potong, masukkan kembali ke dalam kaldunya.
  4. Tumis bumbu halus hingga wangi.
  5. Masukkan ke dalam kaldu, didihkan kembali. Angkat.
  6. Susun bihun dan bahan pelengkap dalam mangkuk.
  7. Tuangi kaldu berikut potongan dagingnya.
  8. Sajikan hangat.

Untuk 4 orang

Sumber: OlidiaWineke-detikFood

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Masakan Daging|Soto Bihun Sapi"

Post a Comment